Seputar Berita : Religius || Sports || Travel || Automotif || Animals

Tuesday, May 9, 2023

Kadinkes Lampung Reihana yang Diperiksa KPK Punya Tas Seharga Mobil Sport BMW

Kadinkes Lampung Reihana punya tas seharga Mobil BMW

Sosok Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Lampung Reihana sempat menjadi sorotan warganet karena kelakuannya yang hobi flexing tas mewah. Akibat tabiatnya itu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menjadwalkan memeriksa harta kekayaan Reihana pada hari Senin (8/5/2023). 

"Benar, KPK mengundang Kadinkes Provinsi Lampung terkait permintaan klarifikasi LHKPN, bertempat di Gedung KPK," ujar Juru Bicara Pencegahan KPK Ipi Maryati Kuding dalam keterangannya, dikutip dari Kanal News, Liputan6.com.

Sebelumnya, Reihana pernah tertangkap oleh akun Twitter @partaiscomed sedang menenteng tas Hermes Birkin warna merah. Menurut keterangan cuitan tersebut, satu buah tas mewah itu dijual dengan harga sekitar Rp 200 juta.

"Mana harga second tas Hermes Birkin-nya saja hampir 200 juta, belum baju LV-nya," tulis akun tersebut.

Kini dengan mencuapnya kabar pemeriksaan harga Reihana yang tidak wajar, akun tersebut kembali mengekspos tas mewah milik wanita ini. Unggahan tersebut memperlihatkan foto Reihana sedang  menenteng tas Hermes berwarna putih. 

Harga Tas Fantastis

Menurut informasi yang didapat harga tas mewah itu sekitar Rp 1,8 miliar. Harga tersebut benar-benar membuat geleng-geleng kepala.

Bagaimana tidak, harga tas milik Kadinkes Lampung ini sudah setara dengan harga satu unit mobil mewah. Sebagai perbandingan, harga mobil BMW 430i Convertible M Sport dijual pada angka Rp 1,78 miliar.

Mobil tersebut merupakan mobil sport 2 pintu berkapasitas 2998 cc ini seringkali menjadi mobil impian masyarakat biasa. Di sisi lain, rivalnya, Mercedes-Benz juga punya deretan produk di kisaran harga yang sama.

Salah satu contohnya adalah Mercedes-AMG CLA 45 S, mobil yang satu ini adalah jenis sedan 4 pintu 1991 cc. Untuk harganya satu unit sedan mercy ini dibanderol Rp 1,725 Miliar.

Sementara itu, bagi peminat SUV, Mercedes juga punya GLE 450 AMG Line. SUV berkapasitas 2999 cc ini dijual dengan harga Rp 1,76 miliar.

Di sisi lain, BMW juga punya SUV andalan bernama X4. Untuk SUV 1998 cc ini harganya lebih rendah dibanding GLE 450 yakni, Rp 1,69 miliar.

Sumber : Liputan6.com

 

 

Share:

Asal-usul Kelok 9, Ruas Jalan Populer di Sumatera Barat yang Ada Sejak Zaman Belanda

Jalan Kelok 9 Sumatera Barat

Jalur lalu lintas Sumatera Barat - Riau buka tutup akibat longsor yang menerjang di Jorong Aia Putiah Kecamatan Harau, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat pada Minggu, 30 April 2023 sekitar pukul 17.00 WIB. Lokasi yang berada tak jauh dari Kelok 9 membuat diberlakukan jalur buka tutup.

Mengutip kanal Regional Liputan6.com, sebelum buka tutup, jalur lalu lintas sempat putus total sekitar dua jam. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam bencana tersebut, tapi sebuah mobil merek Brio terseret karena longsor dan dua orang di dalamnya mengalami luka ringan.

Kalaksa BPBD Limapuluh Kota Rahmadinol mengatakan, longsor Kelok 9 tersebut menimbun badan jalan dan saat ini material longsor sedang dibersihkan tim gabungan. "Hingga saat ini kondisi jalur sumbar-riau masih buka tutup," ungkapnya.

Ia menyebut hujan disertai angin kencang di Kabupaten Limapuluh Kota terjadi sejak pukul 15.00 WIB. Rahmadinol juga mengimbau ke penguna jalan agar tetap selalu waspada saat melintas Kelok 9. Sementara, Kelok 9 adalah ruas atau arus jalan di Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat yang terbilang populer. Jalan ini letaknya sekitar 30 kilometer di sebelah timur Kota Payakumbuh. 

Kelok Sembilan membentang sejauh 300 meter di Jorong Aie Putiah sebagai penghubung lintas tengah Sumatera dan Pantai Timur Sumatera. Selain berfungsi sebagai salah satu jalur utama, Kelok Sembilan sebenarnya juga bisa dijadikan sebagai salah satu destinasi wisata Sumatera Barat.

Apabila dilihat dari atas, arus ini terlihat sangat menawan lantaran tampak mengular di tengah dua cagar alam. Dua cagar alam tersebut, yaitu Cagar Alam Air Putih dan Cagar Alam Harau. 

Kelok 9 Sempat Rawan Bencana Longsor pada 2003

Kelok 9 merupakan ruas atau arus jalan di Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatra Barat.
Jalan Kelok 9 yang ada di kabupaten Limapuluh kota, Sumbar

Sesuai dengan namanya, Kelok 9 merupakan jembatan layang yang memiliki daya tarik berupa sembilan tikungan. Tikungan-tikungan tersebut hanya berjarak sekitar 30 meter. Apabila ditinjau dari asal-usulnya, dahulu Kelok 9 terlalu rawan dengan adanya bencana longsor pada 2003.

Sampai akhirnya, Kelok 9 dibangun san selesai pada 2013 sebagai sebuah jalan layang sepanjang 1,5 kilometer untuk mengatasi masalah jalan sebelumnya. Semenjak itu, Kelok 9 menjadi satu ikon megah di Provinsi Sumatera Barat.

Untuk para wisatawan yang melintasi jalan ini, biasanya akan langsung terpukau dengan keindahannya. Bahkan, sering kali mereka menyempatkan diri untuk beristirahat sejenak sambil menikmati keindahan alam dan berfoto.

Kelok 9 bahkan mempunyai beberapa spot foto menarik dengan berbagai latar, di antaranya pemandangan bukit, lembah, hutan hijau, dan jembatan. Di samping itu, di sepanjang jalan juga ada banyak warung yang bisa digunakan untuk tempat bersantai. Warung-warung ini menjajakan aneka makanan, seperti makanan khas Minang sampai jajanan jagung bakar.

Dibangun Belanda untuk Transportasi ke Teluk Bayur

6 Fakta Menarik Kabupaten Lima Puluh Kota, Lokasi Kelok Sembilan Berada
Potret jalur kelok 9 Sumatera Barat

Mengutip dari laman Kementerian Keuangan, Selasa (2/5/2023), pada awalnya berdasarkan beberapa referensi, diketahui bahwa ukuran jalan di Kelok 9 jika direntang lurus hanya sepanjang 300 meter. Lebar jalan pun hanya 5 meter yang dulunya dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda pada 1908--1914 untuk memperlancar transportasi dari Pelabuhan Teluk Bayur di barat Sumatera menuju ke wilayah timur.

Lama kelamaan, jalur ini ramai dan padat seiring pertumbuhan ekonomi. Tetapi pertumbuhan tersebut tidak seimbang dengan fasilitas jalan yang ada. Hal ini melihat kondisi jalan dengan tanjakan curam dan tikungan tajam, serta berbahaya bagi penggunanya oleh karena banyaknya truk besar dengan muatan berat gagal menanjak.

Selain itu, waktu tempuh makin panjang dan padat karena lajur masih sempit, sulit untuk menyalip atau mendahului kendaraan di depannya. Menyikapi kondisi ini, maka pemerintah Indonesia mulai mengembangkan jalan tersebut pada 2003 oleh Kementerian Pekerjaan Umum dengan konsep green construction, yakni mengarah pada struktur dan pemakaian proses yang bertanggung jawab terhadap lingkungan dan hemat sumber daya sepanjang siklus hidup bangunan tersebut.

Konstruksi Kelok 9 Menyesuaikan Topografi Tanah

Menurut Kepala Seksi Pengelolaan Kekayaan KPKNL Bukittinggi Sutarmin,  saat itu Kelok Sembilan terbagi dalam enam buah jembatan dengan lebar 13,5 meter serta ditopang pilar setinggi sekitar 60 meter di atas permukaan jalan yang ada di bawahnya. Panjang keenam jembatan tersebut berbeda-beda sebab menyesuaikan topografi tanah dan panjang lekuk atau kelok jembatan itu sendiri.  

Untuk gambaran, masing-masing ukuran jembatan yaitu jembatan pertama sepanjang 20 meter, jembatan kedua 230 meter, jembatan ketiga 65 meter, dan jembatan keempat 462 meter, jembatan kelima 31 meter serta jembatan keenam sepanjang 156 meter. Di samping itu, masih terdapat jalan penghubung sepanjang lebih dari 1,9 kilometer.

Setelah pengerjaan selesai dan difungsikan, jembatan Kelok Sembilan begitu dirasakan efeknya oleh para pengguna, baik dari sudut tanjakan, ketajaman lekuk/kelok jalan, risiko kecelakaan maupun waktu tempuh yang terpangkas. Hal lain yang membanggakan dari konstruksi jembatan ini yaitu dibangun oleh bangsa Indonesia sendiri dan seluruhnya dikerjakan kontraktor dan tenaga ahli dari dalam negeri.

Share:

Sulit Melunasi Utang? Yuk Lakukan Amalan ini

Ilustrasi Kecewa,Sedih Bimbang dan banyak Pikiran

Kita tentunya selalu dihadapkan dengan perkara hidup yang tak kunjung habis. Salah satu di antara urusan yang sering membebani hidup seseorang adalah beban utang yang belum terlunasi. 

Utang memiliki hukum yang wajib untuk dibayar dalam ajaran Islam. Rasulullah SAW pernah bersabda, 

"Barangsiapa yang mengambil harta-harta manusia (berutang) dengan niatan ingin melunasinya, Allah akan melunaskannya. Dan barangsiapa yang berutang dengan niat ingin merugikannya, Allah akan membinasakannya" (HR Bukhari: 2387).

Sampai kapan pun, selama utang belum terlunasi maka akan menjadi tanggung jawab orang yang berutang.  Hal yang menjadi masalah adalah ketika kondisi memang belum memungkinkan untuk melunasi utang dan orang yang mengutangi pun tidak merelakannya untuk digugurkan. 

Mengutip dari laman NU Online, dalam kondisi seperti ini bagi orang yang menyadari punya tanggungan utang dan kesalahan pribadi kepada orang lain, dan sulit meminta kerelaannya, maka sebagai solusi alternatif dapat melakukan amalan sebagai berikut. 

Amalan Saat Sulit Melunasi Utang

Pertama, setiap malam membaca surah Al-Ikhlas 12 kali, surah Al-Falaq dan surah An-Nas, secara penuh kekhusyukan.  

Kedua, menghadiahkan pahalanya agar tercatat dalam buku catatan amal orang yang bersangkutan. Adapun cara menghadiahkan pahalanya disertai dengan sholawat berikut: 

اَللَّهُمَّ صَلَّ وَسَلَّمْ عَلَى نَبِيِّكَ وَحَبِيبِكَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَآلِهِ، وَأَثِبْنِي عَلَى مَا قَرَأْتُهُ، وَاجْعَلْهُ فِي صَحَائِفِ مَنْ لَهُ عَلَيَّ تَبِعَةٌ مِنْ عِبَادِكَ مِنْ مَالٍ وَعِرْضٍ 

Allāhumma shalli wa sallim 'alā nabiyyika wa habibīka sayyidinā muhammad wa ālihī, wa atsibnī 'alā mā qara’tuhū, waj'lhu fi shahā’ifi man lahū 'alayya tabi‘atam min ‘ibādika mim mālin wa ‘irdhin.

Artinya: “Ya Allah, kasihilah seiring dengan penghormatan dan selamatkanlah kepada Nabi-Mu dan kekasih-Mu, Sayyidina Muhammad beserta keluarganya; berilah aku pahala atas apa yang telah kubaca; dan jadikanlah pahala itu tercatat dalam lembar-lembar catatan amal orang yang aku punya tanggungan hak adami (utang atau lainnya) dari para hamba-Mu, utang harta maupun kesalahan pribadi lainnya.” 

Demikian amalan saat kesulitan melunasi utang. Amalan ini sangat baik dibaca setiap malam dengan penuh kekhusyukan. Meskipun belum mampu melunasi utang pada waktu semestinya, dengan mengamalkannya berarti seseorang telah menunjukkan itikad baik dan tanggung jawabnya. Harapan utamanya tentu agar segera diberi kelapangan rezeki oleh Allah SWT untuk melunasi utang secepatnya.

Wallahu a'lam.

 

Share:

Hukum Masuk Islam karena Hendak Menikahi Muslim atau Muslimah?

Ilustrasi Ucapan Pernikahan @Unsplash

Tak bisa dipungkiri, hidup dalam masyarakat beragam membuat kehidupan sosial agama begitu dinamis. Salah satu yang menarik adalah kemungkinan seseorang keluar dari agamanya untuk menikah dengan orang yang dicintai, yang kebetulan beda agama.

Jika seorang muslim keluar Islam demi menikahi orang yang dicintainya, hukumnya jelas haram. Secara otomatis, orang tersebut telah murtad bahkan ketika di dalam hatinya timbul niat atau rencana untuk keluar agama Islam di waktu tertentu kelak.

Lantas, bagaimana dengan seseorang yang masuk Islam atau mualaf karena ingin menikah dengan muslim atau muslimah?

Mengutip umma.id, keimanan itu bersumber dari hati, atas dasar itulah maka niat menjadi dasar terbesar dalam syari’at Islam, maka dari itu ada sebuah hadits yang oleh para ulama dianggap sebagai setengah dari agama, para ulama pun banyak yang memulai bukunya dengan dengan hadits tersebut, seperti Imam Bukhori –rahimahullah- dalam Shahihnya yang diriwayatkan oleh Umar bin Khathab –radhiyallahu ‘anhu- berkata: Saya mendengar Rasulullah –shallallahu ‘alaihi wa sallam- bersabda:

إِنَّمَا الأَعْمَالُ بِالنِّيَّاتِ وَإِنَّمَا لِكُلِّ امْرِئٍ مَا نَوَى فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى دُنْيَا يُصِيبُهَا أَوْ إِلَى امْرَأَةٍ يَنْكِحُهَا فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ )البخاري : 1)

“Sesungguhnya semua perbuatan itu tergantung dengan niatnya, dan setiap orang sesuai dengan apa yang ia niatkan, barang siapa yang hijrahnya untuk dunia yang diinginkannya atau seorang wanita yang ingin dinikahinya, maka (pahala) hijrahnya sesuai dengan niat hijrahnya”. (HR. Bukhori: 1)

وفي رواية مسلم : ( فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ فَهِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ وَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ لِدُنْيَا يُصِيبُهَا أَوْ امْرَأَةٍ يَتَزَوَّجُهَا فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ ) مسلم 3530

Dan dalam riwayat Muslim: “Barang siapa yang (niat) hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya maka (pahala) hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, dan barang siapa yang hijrahnya untuk dunia yang diinginkannya atau wanita yang ingin dinikahinya maka (pahala) hijrahnya sesuai dengan niat hijrahnya”. (HR. Muslim: 3530)

Status Keislaman dan Keabsahan Pernikahan

Atas dasar inilah maka dalam masalah ini ada dua sisi:

Pertama: Berkaitan dengan diterimanya keislamannya oleh Allah, hadits di atas menunjukkan tidak diterima keislamannya jika didasari hanya dengan niat menikah saja, dan keimanannya belum terpatri di dalam hatinya.

Kedua: Berkaitan dengan berlakunya hukum Islam secara dzahir, maka laki-laki tersebut jika telah mengucapkan dua kalimat syahadat dan mengamalkan syi’ar-syi’ar Islam, dan tidak melakukan sesuatu yang membatakannya, maka statusnya sama dengan kaum muslimin dan dibolehkan menikah dengan wanita muslimah tersebut; karena kita semua diperintah oleh syari’at untuk menilai orang dari sisi dzahir perbuatan mereka, kita semua tidak diperintahkan untuk mencari tahu isi hatinya sebagaimana dalam hadits Abu Sa’id al Khudri –radhiyallahu ‘anhu-, Rasulullah –shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

” إِنِّي لَمْ أُؤمَرْ أَنْ أَنْقُبَ عَنْ قُلُوبِ النَّاسِ وَلا أَشُقَّ بُطُونَهُمْ ” البخاري 4004 مسلم 1763 .

“Sesungguhnya saya tidak diperintah untuk membelah hati manusia, dan tidak juga merobek perut mereka”. (HR. Bukhori: 4004 dan Muslim 1763)

Semoga laki-laki di atas jika telah masuk Islam meskipun dengan niat untuk menikah, kemudian memahami ajaran Islam yang pada akhirnya mendorongnya untuk memperbaiki niatnya, hingga niat masuk Islamnya menjadi murni karena Allah, keislamannya pun menjadi baik, Allah pun akan menerima keislamannya. Dan bagi siapapun yang mungkin memiliki hubungan dengan laki-laki tersebut agar menasehatinya bahwa tujuan utama dalam Islam adalah hanya untuk Allah dan masuk Islam dengan sebenarnya. Adapun tujuan pernikahan adalah menjadi tujuan kedua dan sebab untuk memasuki nikmat tersebut bukan tujuan. Bisa jadi wanita muslimah tersebut menjadikan pernikahan dengannya menjadi motivasi bagi laki-laki tersebut untuk masuk Islam, sebagaimana yang pernah terjadi pada Ummu Sulaim –radhiyallahu ‘anha- tentang pernikahannya dengan Abu Thalhah –radhiyallahu ‘anhu-. Dari Anas berkata:

تَزَوَّجَ أَبُو طَلْحَةَ أُمَّ سُلَيْمٍ فَكَانَ صَدَاقُ مَا بَيْنَهُمَا الإِسْلامَ أَسْلَمَتْ أُمُّ سُلَيْمٍ قَبْلَ أَبِي طَلْحَةَ فَخَطَبَهَا فَقَالَتْ إِنِّي قَدْ أَسْلَمْتُ فَإِنْ أَسْلَمْتَ نَكَحْتُكَ فَأَسْلَمَ فَكَانَ صَدَاقَ مَا بَيْنَهُمَا. النسائي3288 وصححه الألباني في صحيح سنن النسائي 3133 .

“Abu Thalhah menikahi Ummu Sulaim, dan yang menjadi mahar dalam pernikahan tersebut adalah Islam, Ummu Sulaim lebih dulu masuk Islam dari pada Abu Thalhah, ia pun melamarnya, Ummu Sulaim pun berkata: “Saya sudah masuk Islam, jika kamu masuk Islam maka saya mau menikah denganmu, ia pun akhirnya masuk Islam dan keislaman itulah yang menjadi mahar pernikahan mereka berdua”. (HR. Nasai 3288, dan di shahihkan oleh al Baani dalam Shahi Sunan Nasai: 3133)

Adapun analisis bisa diterima keislamannya –sebagaimana yang ada dalam soal di atas- dengan bertambahnya jumlah umat Islam adalah tidak benar; karena bertambahnya jumlah umat Islam, meskipun hal itu adalah baik dan menjadi tujuan, namun hal itu tidak menjadi sebab diterimanya orang yang berpura-pura masuk Islam dan tidak beriman dengan sesungguhnya; karena Islam memperhatikan bagaimana dan berapa bukan hanya berapa saja. Seorang yang jujur dalam agamanya lebih baik dari 1000 para pendusta dalam agama. Wallahu a’alam.

Penjelasan Buya Yahya Soal Mualaf karena Ingin Menikahi Muslimah

Di tengah masyarakat sering terjadi pernikahan dengan mempelai yang sebelumnya berlatar belakang bangsa, suku, atau agama yang berbeda. Khusus mengenai agama, kerapkali ada pria nonmuslim menikahi muslimah atau sebaliknya.

Soal ini, KH Yahya Zainul Ma'arif atau Buya Yahya menjelaskan, tidak ada larangan seseorang mualaf  karena akan menikahi perempuan Islam. Namun bagitu, Buya Yahya memberi catatan apa saja yang harus dilakukan sebelum pernikahan dilangsungkan.

Langkah pertama, adalah membangu keyakinan orang yang hendak masuk Islam tersebut. Misalnya agama asal adalah Nasrani, maka dia harus secara sadar menyatakan bahwa Yesus bukanlah Tuhan melainkan nabi dan tang diutus Tuhan.

Kemudian, baru orang tersebut masuk Islam. Caranya yakni dengan mengucapkan kalimah syahadat. Dalam kondisi seperti ini, talqin bisa dilakukan secepatnya.

"Anda pun bisa mentalqin, bisa lewat telepon. Tidak harus ketemu kiai. Secepatnya. Siapa tahu besoknya dia mati. Kalau mati dia sudah mengucapkan, Laa ilaaha illallah," ucap Buya Yahya, dikutip dari saluran YouTube Albahjah TV, Kamis (19/8/2022).

Setelah masuk Islam, baru kemudian masuk ke tahap selanjutnya, yakni menikah. Dengan begitu, pernikahannya sah.

Keyakinan Calon Mualaf

Buya Yahya memperingatkan agar keluarga muslim berhati-hati dengan pernikahan dengan orang yang berasal dari agama berbeda meski menyatakan akan masuk Islam.

Dia menceritakan, pada suatu hari pernah diminta untuk mentalqin orang yang hendak masuk Islam karena ingin menikahi muslimah. Buya saat itu menanyakan pada orang tersebut apakah yang bersangkutan sudah yakin bahwa Yesus bukan Tuhan.

Namun ternyata orang tersebut terdiam. Saat itu juga, Buya Yahya membatalkan talqin. Sebab, syahadat tidak akan berarti jika orang tersebut belum yakin bahwa Allah SWT adalah Tuhan satu-satunya.

Menikah adalah persoalan lain. Jika ternyata dia masuk Islam hanya gara-gara ingin menikah, makatidak diterima. Sebab, dia belum yakin bahwa Yesus bukan Tuhan.

"Dia diam. Batal. Dia mau syahadat seribu kali tidak ada artinya. Tidak boleh syahadat di depan saya," ujar dia.

Di sisi lain, Buya Yahya juga mengimbau agar muslimah atau keluarga muslim menikah atau menikahkan dengan orang yang segama. Sebab, agama adalah soal keselamatan di akhirat.

"Agama itu mahal, keselamatanmu di akhirat. Kan laki-laki tidak hanya dia saja," ucap Buya Yahya.

Dia pun mengimbau agar seorang muslimah memilih pria dengan agama yang sudah jelas. Dikhawatirkan, meski sudah mualaf, saat sudah menikah pasangannya tersebut akan kembali murtad jika keislamannya belum jelas. Sebab, saat pasangannya sudah murtad, dengan sendirinya pernikahan batal dan hubungan suami istri jadi zina.

"Ini bukan merendahkan agama lain, tidak. Yang Nasrani biarkan menikah dengan yang Nasrani. Kita menghargai Toleransi tidak berarti kita menikahi dia. Toleransi kita kalau dia mau menikah ya kita bantu. Kalau minta uang yang dikasih. Bukan berarti menikahi dia, atau menikahkan dia dengan anak kita. Akhirat harus kita pikirkan," tandas dia.

Share:

Jangan Suka Mengomentari Berat Badan Orang Lain! Ini 6 Tips Memulai Citra Tubuh yang Lebih Positif

 

Ilustrasi Berat Badan @Pexel.com

Bulan lalu, penyanyi Selena Gomez mengunggah video di mana dirinya menjelaskan bahwa obat yang diminumnya untuk lupus, menyebabkan berat badannya berfluktuasi. Selena Gomez tidak merinci obat apa yang ia minum, tapi seorang rheumatologist di Duke University School of Medicine bernama Mithu Maheswaranathan, mengatakan bahwa mungkin Selena Gomez bicara tentang prednison steroid.

"Prednison adalah obat umum yang digunakan untuk mengobati komplikasi organ dalam lupus, tapi memiliki efek samping penambahan berat badan dan retensi air, atau menahan cairan ekstra," terang Mithu.

Dalam sebuah wawancara podcast di tahun 2019, Selena Gomez juga sempat bicara tentang pengobatannya yang harus dilakukan seumur hidupnya. Bagi mereka yang pernah mengalami fluktuasi berat badan sebagai efek samping dari pengobatan, mungkin menyakitkan melihat Selena Gomez harus menanggung kritik atas kenaikan berat badannya, seperti Gabriela, perempuan berusia 23 tahun yang saat ini sedang mengonsumsi steroid oral prenisolon, tablet untuk kondisi kulit autoimun yang dimilikinya.

"Saya melihat Selena Gomez sebagai seseorang yang tubuhnya berubah dengan cara yang sama dengan diri saya. Setiap komentar negatif yang diterimanya membuat saya melihat pada diri saya sendiri," ungkap Gabriela.

Gabriela merasa semakin buruk saat mengeluhkan pengobatan yang sebenarnya membuat dirinya tetap sehat. Keterikatan yang dialami Gabriela tentang penghargaannya terhadap pengobatan yang menstabilkan kondisinya, sedangkan ia sebenarnya juga terganggu oleh fluktuasi berat badannya, adalah pengalaman yang umum.

Banyak obat yang digunakan untuk penyakit kronis, seperti steroid, antidepresan, obat epilepsi, dikaitkan dengan penambahan berat badan. Bagi perempuan khususnya, rasanya seperti perjuangan yang mustahil untuk mengikuti standar kecantikan masyarakat, yang kaku.

Matematika mental membandingkan risiko dan manfaat dari obat baru, bisa melelahkan. Menurut penuturan Tracey Marks, seorang psikiater dan pendiri Mental Wellness Space, beberapa pasiennya akan menggunakan dan menghentikan pengobatan untuk mendapatkan manfaat dari pengobatan tersebut, walaupun hanya untuk waktu yang singkat.

"Orang lain akan pasrah untuk tidak mengambil pengobatan apapun dan merasa sakit karena mereka tidak ingin benci saat melihat diri mereka sendiri," cerita Tracey.

Masalah citra tubuh tidak boleh disepelekan

Pengaruh Obesitas dan Jarang Berolahraga
Ilustrasi Menimbang Berat Badan

Sedangkan menurut Tanya B. Freirich, ahli gizi terdaftar dan berspesialisasi dalam membantu orang mengelola gejala lupus, terkadang kliennya sangat lega menerima diagnosis yang jelas setelah mengalami gejala bertahun-tahun, sehingga perubahan pada tubuh mereka tidak terlalu mengganggu. Dalam esai viral Huffpost tahun lalu, penulis Olivia Campbell menulis, menjadi gemuk dan bahagia jauh lebih baik, daripada kurus dan sengsara.

"Berjuang dengan penyakit kronis dan masalah kesehatan mental sudah cukup sulit, tapi rasanya seperti kutukan jika ditambah harus memilih antara pengobatan dan citra diri," tulis Olivia.

Tanya menambahkan bahwa tidak jarang dokter meremehkan masalah citra tubuh ini. Efek samping obat yang mengganggu kehidupan sehari-hari atau kesehatan mental seseorang dengan alasan apapun, harus ditanggapi dengan serius.

Dokter harus bersedia melakukan percakapan terbuka dan empati dengan pasien mereka. Tapi pasien juga perlu sedikit kerja keras untuk menerima fluktuasi berat badan mereka, sehingga beberapa pakar berbagi cara menghadapi perubahan tersebut dan mendekati netralitas tubuh.

1. Fokus pada sisi positif obat-obatan tersebut

Sebisa mungkin, renungkan sisi positif dari obat tersebut, seperti mungkin gejala penyakit autoimun membaik atau depresi dan kecemasan terasa berkurang. Dan sadarilah bahwa memperbaiki hubunganmu dengan tubuhmu membutuhkan waktu dan kesabaran.

"Itu tidak akan terjadi dalam semalam. Dibutuhkan kerja keras untuk mengungkapkan dan melupakan pengondisian dan cita-cinta kecantikan beracun seumur hidup," kata Jessica Sprengle, seorang terapis profesional berlisensi yang berspesialisasi dalam mengobati gangguan makan.

2. Jangan merasa bersalah jika kamu merasa bertentangan dengan pengobatan yang diberikan

Perubahan pada tubuh seringkali menimbulkan emosi yang besar, seperti frustasi, kesedihan, dan kemarahan. Kamu juga mungkin stres karena memiliki pengingat yang terlihat dari penyakit yang diderita.

"Ini bisa semakin memburuk saat penampilan seseorang cukup berubah, sehingga mereka harus menjawab pertanyaan dari keluarga, teman, atau kenalan," kata Tanya.

Mengingat semua itu, kamu tidak bereaksi berlebihan atau picik untuk merasa khawatir. Biarkan dirimu merasakan emosi ini.

3. Jangan menghentikan pengobatan

Ini keputusan tentang bagaimana kamu memperlakukan gangguan atau penyakitmu. Dokter ada untuk membimbingmu, tapi tetap merupakan keputusanmu berapa banyak efek samping yang ingin ditoleransi.

Minta dokter membantumu mengambil keputusan untuk menghentikan pengobatan, karena beberapa obat bisa memiliki efek penarikan kembali jika tiba-tiba berhenti dikonsumsi. Tanyakan kepada dokter apakah ada alternatif selain obat yang kamu minum. Jika kamu telah mengadvokasi diri sendiri dan merasa doktermu terus mengabaikan kekhawatiranmu, mungkin sudah saatnya mencari dokter baru yang mau mendengarkan keluhanmu.

Tips membangun citra tubuh yang lebih positif

4. Terhubung dengan terapis atau penyedia kesehatan mental

Belajar mencintai tubuh adalah pekerjaan diri masing-masing individu, tapi tidak ada salahnya mendapat dukungan dari seseorang yang terlibat dalam gerakan netralitas tubuh. Dan berhati-hatilah mencari pendapat orang lain, karena bidang kesehatan mental sudah matang dengan budaya diet.

5. Jangan terpaku pada lemari pakaian lama

Dalam semangat menerima citra baru, pastikan lemarimu memiliki pilihan yang membuat kamu merasa nyaman dan percaya diri. Selain itu, terus pelihara aspek lain dari penampilan yang bisa kamu kendalikan, seperti rambut, tata rias, dan perawatan kulit.

6. Pikirkan tubuh sebagai alat yang berguna, bukan hiasan

Nilai kita tidak terikat pada penampilan. Ingatkan dirimu bahwa tubuh dimaksudkan untuk berfungsi memungkinkanmu melakukan begitu banyak hal luar biasa.

Terakhir, ini adalah pengingat untuk semua orang. Jika kamu berpikir untuk mengomentari berat badan seseorang, simpanlah untuk dirimu sendiri.

Kenaikan berat badan terjadi karena berbagai alasan, seperti penyakit kronis, perubahan pengobatan, perubahan gaya hidup seperti kehamilan dan penuaan. Yang terpenting, alasan seseorang bertambah berat badan bukan urusanmu

Share:

Monday, April 24, 2023

Berkunjung ke Objek Wisata Religi Al Quran Al-Akbar Palembang, Al-Qur'an Raksasa dari Kayu Tembesu

Al-Quran raksasa, wisata religi di Palembang

Para wisatawan antusias mengunjungi objek wisata religi Al Quran Al-Akbar di Kota Palembang, Sumatra Selatan saat Lebaran 2023.

Pengawas Al Quran Al-Akbar Palembang Riza Fahrurozi di Palembang, Minggu, mengatakan, sejak memasuki musim libur Lebaran itu jumlah pengunjung mencapai 1.000 orang setiap harinya.

"Jumlah tersebut mengalami kenaikan jika dibandingkan hari biasa hanya mencapai 500 orang setiap harinya," katanya.

Pengunjung objek wisata tersebut, katanya, ada dari luar daerah, yaitu Jakarta, Bandung, Lampung, dan Bangka Belitung.

“Namun pengunjung dari luar daerah tersebut didominasi wisatawan dari Lampung,” ujarnya, dikutip Antara.

Ia mengatakan, pihaknya memperkirakan pada H-3 dan H-4 Lebaran 2023 akan ada lonjakan pengunjung pada objek wisata tersebut hingga 2.000 orang.

“Untuk mengantisipasi lonjakan tersebut, kami membatasi waktu berkunjung selama 15 menit saja,” ucapnya.

Kayu Tembesu

Riza menjelaskan, objek wisata religi Al-Quran Al-Akbar dibuka mulai dari jam 09.00-17.00 WIB dan tarif tiketnya senilai Rp20.000 per orang.

“Hasil penjualan tiket tersebut akan disumbangkan ke pesantren dan sisanya untuk biaya operasional seperti perawatan dan gaji pegawai,” katanya menjelaskan.

Salah satu pengunjung, Zhunda Angel mengatakan, dirinya berkunjung ke objek wisata tersebut karena tempat itu salah satu pusat destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat ke Kota Palembang.

“Pada objek wisata ini dapat melihat pahatan Al Quran yang terbuat dari kayu tembesu atau sekelas kayu jati dan ini sangat menakjubkan,” katanya.

Objek wisata religi Al Quran Al-Akbar merupakan Al Quran raksasa yang terbuat dari kayu tembesu dengan tinggi 15 meter yang berada di dalam kawasan pondok pesantren Al-Ihsaniyah Kecamatan Gandus, Sumsel yang dibangun pada tahun 2001-2009 dan diresmikan Presiden Republik Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono pada 30 Januari 2012.

Share:

Wednesday, April 19, 2023

5 Rekomendasi Tempat Wisata Libur Lebaran di Purwokerto dan Sekitarnya

Lokawisata Baturraden Sumber Instgram @Lokawisata_Baturraden

Purwokerto merupakan ibukota Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Saat berkunjung ke Purwokerto, Anda bisa menjelajahi wisata alam, wisata budaya, hingga wisata edukasi. Bahkan, Purwokerto juga bisa menjadi pilihan destinasi untuk menyegarkan pikiran dari rutinitas. 

Menjelang libur lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Anda yang mudik ke daerah Jawa Tengah atau melintasinya dapat mampir mengunjungi beberapa tempat wisata yang ada di Purwokerto dan sekitarnya. Suasana hangat pasti akan lebih terasa jika menghabiskan banyak waktu dengan keluarga di tempat wisata yang mengasyikkan.

Berikut adalah enam rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi di Purwokerto dan sekitarnya saat berlibur ke kampung halaman, dirangkum Risallahislami Travel pada Senin, 19 April 2023, dari berbagai sumber. Tak hanya yang legendaris, tetapi juga yang terbaru.

1.  Lokawisata Baturraden

Lokawisata Baturraden berada di Desa Karangmangu, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas. Wisata ini terletak di kaki Gunung Slamet dan sudah menjadi tempat peristirahatan sejak zaman Belanda.

Setelah Indonesia merdeka, tempat wisata ini sempat terbengkalai dan baru dikelola kembali pada 1967. Saat ini, Baturraden sudah menjadi tempat yang ramai dengan fasilitas yang memadai.

Dikutip dari Visit Jawa Tengah, tiket masuk ke Baturraden dikenakan tarif Rp20.000 saat weekday dan Rp25.000 saat weekend. Tiket tersebut sudah termasuk fasilitas gratis, seperti kolam renang papan luncur, waterpark, sepeda air, spot selfie Sendang Mulya, dan pemandian air hangat belerang. Ada tarif tambahan untuk menikmati wahana lainnya.

Baturraden juga menjadi tempat yang menarik untuk berswafoto. Air terjun yang berada di tengah Baturraden menjadi tempat yang masih alami untuk berswafoto. Pengunjung juga bisa mencoba sepeda air di danau atau berenang di kolam renang dengan air dingin dan air hangat. Setelah lelah berkeliling Baturraden, pengunjung bisa mencoba kuliner khas seperti sate kelinci yang banyak dijual di Baturraden dan mendoan kriuk yang garing dan banyak tepungnya.

2. Curug Jenggala

Curug Jenggala
Curug Jenggala @Instagram

Terletak di sekitar Dusun Kalipagu, Banyumas, daerah ini terkenal dengan keindahan curug alias air terjun yang menakjubkan. Beberapa di antaranya adalah Curug Penganten, Curug Bayan, Curug Gede, dan yang paling populer di antara para pengunjung saat ini adalah Curug Jenggala. 

Ketika Anda berada di sana, Anda akan terpesona oleh keindahan alam yang terjadi di sekitar Anda dan merasa sangat nyaman. Saat ini, lokasi wisata Curug Jenggala menawarkan tempat foto yang unik dan menarik dengan papan hati yang dibuat oleh pengelola kawasan wisata.

Dilansir dari Center of Excellence Budaya Jawa, Curug Jenggala sebenarnya sudah lama menjadi tujuan wisata alam di Baturaden dengan nama aslinya, Curug Tempuhan. Di masa lalu, jalur akses ke sana sangat sulit dan kurang dikenal oleh masyarakat. 

Saat ini akses jalan sudah dibuka dan pengelola telah memperkenalkan inovasi untuk membuat wisata alam ini semakin menarik. Curug Jenggala terletak di Jalan Pangeran Limboro, Dusun III Kalipagu, Ketenger, Kecamatan Baturaden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

3. Museum Wayang Sendang Mas

Museum Wayang Sendang Mas berlokasi di Jl. Budi Utomo No.1, Banyumas, Sudagaran, Kec. Banyumas, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Wayang merupakan seni utama yang populer di kalangan masyarakat Jawa dan telah diakui sebagai salah satu warisan dunia oleh UNESCO. 

Di Banyumas, terdapat wayang khas yaitu Wayang Gagrag Banyumasan, yang sesuai dengan karakter masyarakat yang menghargai kebebasan dan keterbukaan. Wayang Gagrag Banyumasan ini menampilkan banyak unsur humor dan bermaksud untuk menertawakan jenis wayang lain yang memiliki aturan yang kaku.

Dilansir dari Asosiasi Museum Indonesia, museum ini mulai dibangun pada 1982 dan hingga saat ini masih terus dikembangkan. Nama "Sendang Mas" merupakan singkatan dari "Seni Pedalangan Banyumas" yang menegaskan perbedaan Wayang Gagrag Banyumasan dengan jenis wayang lainnya. 

Beberapa koleksi yang dipamerkan di Museum Wayang Sendang Mas, antara lain Wayang Gagrag Banyumasan Tempo Dulu dan Sekarang, Gagrag Yogyakarta, Wrayang Krucil, Wayang Prajuritan, Wayang Kidang Kencana, Wayang Golek Purwa,Wayang Suluh, Wayang Beber, Wayang Kulit Purwa, Gamelan Slendro, Calung/Angklung, Kaligrafi Huruf Jawa, dan lain-lain.

4. Taman Langit Cafe

Taman Langit
Taman langit Kafe @Instagram

Terletak di ketinggian Baturaden, Taman Langit Cafe menawarkan tempat nongkrong yang cocok untuk menghabiskan waktu akhir pekan bersama keluarga, teman, atau pasangan Anda. Tidak hanya menyajikan kuliner yang enak, Taman Langit Cafe juga menawarkan berbagai hal menarik seperti spot foto menarik di The Edge Bridge dan pemandangan alam yang indah yang membuat pengunjung betah bersantai bersama pasangan mereka.

Dikutip dari Wisata Milenial, kafe ini menawarkan suasana ngopi yang unik di atas ketinggian dengan pemandangan kota yang luas serta memiliki fasilitas yang lengkap dan menu yang beragam dengan harga terjangkau. Keindahan alam sekitar menjadi salah satu daya tarik utama dari Taman Langit Cafe di Baturaden. 

Pengunjung akan dimanjakan dengan panorama alam yang luar biasa berupa pemandangan bukit, sawah, dan Gunung Slamet. Pada malam hari, lampu-lampu kota yang indah bisa terlihat dari tempat ini. Udara sejuk juga akan menemani pengunjung saat mereka menikmati makanan dan minuman di Taman Langit Cafe.

Menu makanan dan minuman di Taman Langit Cafe juga cukup terjangkau dan kebanyakan adalah makanan nusantara yang lezat, yang menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Kafe ini berlokasi di Dusun II, Kebumen, Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah.

5. The Village

The Village adalah sebuah tempat wisata yang menawarkan taman publik seluas 2,5 hektare yang berlokasi di Jl. Raya Baturaden No. km 7, Dusun I, Rempoah, Kec. Baturaden, Kabupaten Banyumas. Tempat ini diresmikan pada  7 Februari 2018 dan dibuka untuk umum mulai 9 Februari 2018. 

Dikutip dari laman The Village Purwokerto, The Village menawarkan berbagai macam wahana, seperti perahu mesin dan kereta untuk wahana transportasi, flying fox, mini zoo, menaiki kuda, wahana air, indoor playground, restoran, dan coffee shop. Konsep tempat ini dibuat dengan baik untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengunjung.

The Village Purwokerto merupakan sebuah tempat wisata dengan desain klasik Eropa. Pengunjung dapat menaiki Paddle Boat di kanal dan danau, mengunjungi tempat yang mirip dengan Love Lock di Namsan Tower, Korea, dan melihat Bird Dome yang merupakan kubah berisi burung yang beterbangan bebas. Terdapat juga fasilitas pendukung seperti wahana anak-anak dan pujasera. Desain bangunan dan tempat yang estetis membuat tempat ini cocok untuk berfoto bersama-sama.

 

Share:

5 Penyebab Utama Nyeri Pinggang Belakang yang Harus Diketahui

Ilustrasi sakit Pinggang @Shutterstock

Rasa nyeri pada beberapa bagian tubuh terkadang dapat mengganggu aktivitas dan memberikan rasa tidak nyaman, salah satunya nyeri pada pinggang belakang. Nyeri pinggang belakang dapat disebabkan oleh berbagai hal.

Dilansir dari healthline.com, nyeri pada pinggang bagian belakang sebagian besar disebabkan oleh cedera dan biasa terjadi pada orang yang berusia antara 30-50 tahun. Hal itu disebabkan karena pengurangan cairan di antara tulang belakang sehingga cakram pada tulang bagian belakang lebih mudah teritasi.

Dilansir dari my.clevelandclinic.org, nyeri pinggang dapat disebabkan oleh banyak cedera kondisi, atau penyakit lainnya dengan range nyeri dari ringan hingga berat. Sehingga pada beberapa kasus, nyeri dapat membuat sulit ketika berjalan atau tidak memungkinkan untuk berjalan. Selain itu, nyeri juga dapat mengganggu tidur, bekerja, atau aktivitas sehari-hari yang harus dilakukan.  

Setiap orang tentu pernah merasakan nyeri pinggang yang dapat terjadi di mana saja dan kapan saja. Nyeri pinggang memungkinkan sering terjadi karena menopang sebagian besar berat tubuh. Selain itu, mengangkat benda berat, bergerak tiba-tiba, duduk dalam posisi waktu yang lama, atau mengalami cedera atau kecelakaan dapat menyebabkan nyeri pinggang, dilansir dari medlineplus.gov.

Penyebab Nyeri Pinggang

Nyeri Pinggang dan Lutut
Ilustrasi Nyeri Pinggang @Shutterstock

Dilansir dari healthline.com, nyeri pada pinggang belakang dapat terjadi karena beberapa penyebab berikut: 

  1. Otot keseleo atau tegang. Ketika otot dan ligamen di punggung bisa meregang atau robek akibat aktivitas yang berlebihan. Selain itu, gerakan yang terjadi secara tiba-tiba juga dapat menyebabkan keseleo atau tegang.
  2. Disk hernia. Bertambahnya usia membuat cakram di punggung akan semakin rentan terhadap cedera. Bagian luar cakram bisa mengalami robek atau herniasi, ketika tulang rawan yang mengelilingi cakram mendorong sumsum tulang belakang atau akar saraf. Sehingga bantalan yang berada di antara tulang belakang akan memanjang di luar posisi biasanya. Dan mengakibatkan akar saraf menjadi terkompresi saat keluar dari sumsum tulang belakang. 
  3. Linu pinggul. Jika disk hernia menekan saraf siatik yang menghubungkan tulang belakang ke kaki, dapat menyebabkan linu pada pinggul. 
  4. Stenosis tulang belakang Menyebabkan ruang di tulang belakang menyempit sehingga memberikan tekanan pada sumsum tulang belakang dan saraf tulang belakang. Tekanan pada saraf tulang belakang akan menyebabkan mati rasa, kelemahan, kram pada tubuh kamu. 
  5. Kelengkungan tulang belakang yang tidak biasa Seperti skoliosis, lordosis, dan kifosis yang biasanya muncul saat lahir atau didiagnosis pertama kali sejak kanak-kanak atau remaja dapat menyebabkan rasa sakit dan postur tubuh yang buruk karena memberi tekanan pada otot, tendon, ligamen, dan tulang belakang. 

Kondisi Lain Penyebab Nyeri Pinggang

Nyeri pinggang biasanya dapat disebabkan oleh beberapa kondisi lain yang berkaitan dengan nyeri muskuloskeletal seperti yang dilansir dari healthline.com:

  • Arthritis atau peradangan pada sendi.
  • Fibromyalgia.
  • Nyeri yang terjadi dalam jangka panjang pada persendian, otot, dan tendon. 
  • Penyakit autoimun yang menyebabkan peradangan.
  • Spondylosis juga merupakan bentuk arthritis.
  • Gangguan degeneratif ini dapat menyebabkan hilangnya struktur dan fungsi normal tulang belakang. Walaupun penuaan merupakan faktor utama, tetapi lokasi dan tingkat degenerasi akan berbeda-beda pada setiap orang. 

Selain beberapa kondisi tersebut, kondisi kesehatan juga dapat menyebabkan nyeri pada pinggang belakang diantaranya:

  • Masalah ginjal dan kantung kemih, termasuk infeksi ginjal
  • Kehamilan
  • Endometriosis 
  • Kista ovarium
  • Fibroid rahim
  • Ketidaksejajaran sumsum tulang belakang
  • Infeksi tulang belakang
  • Kanker seperti kanker sumsum tulang belakang

 

Share:

Doa Menerima Zakat Fitrah Lengkap Arab, Latin dan Artinya

Ilustrasi berdoa, harapan @Freepik

Zakat fitrah merupakan zakat yang wajib dikeluarkan oleh seorang muslim setiap tahunnya. Zakat fitrah dapat dikeluarkan sejak awal Ramadhan dan selambat-lambatnya sebelum melaksanakan sholat hari raya Idul Fitri.

Mengeluarkan zakat fitrah merupakan suatu kebaikan. Orang yang menerima zakat fitrah berarti menerima kebaikan orang lain. 

Dalam Islam diajarkan bahwa orang yang memberikan kebaikan hendaknya dibalas dengan kebaikan, paling tidak melalui doa. Pun ketika seseorang menerima zakat fitrah, baiknya memanjatkan doa.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Syekh Nawawi yang mengutip hadis Rasulullah SAW dalam kitab Nihayatuz Zain. Mengutip NU Online, berikut adalah keterangan Syekh Nawawi dalam kitab tersebut.

“Seyogianya orang yang menerima zakat mendoakan mereka yang menyerahkan zakatnya sesuai hadits Rasulullah SAW, ‘Siapa saja yang memberikan kebaikan kepadamu, maka balaslah kebaikannya. Jika kalian tidak sanggup membalasnya, doakanlah dia.’ Dengan kata lain, siapa saja yang berbuat kebaikan kepadamu, maka balaslah ia dengan kebaikan serupa. Jika kalian tidak sanggup, maka doakanlah ia dengan sungguh-sungguh hingga terwujud pembalasan kebaikan yang setara,” (Lihat Syekh M Nawawi Banten, Nihayatuz Zain, [Beirut, Darul Kutub Al-Ilmiyyah: 2002 M/1422 H], halaman 177).

Adapun doa menerima zakat yang dianjurkan Syekh Nawawi adalah sebagai berikut.

 طَهَّرَ اللهُ قَلْبَكَ فِي قُلُوْبِ الأَبْرَارِ وَزَكَّى عَمَلَكَ فِي عَمَلِ الأَخْيَارِ وَصَلَّى عَلَى رُوْحِكَ فِي أَرْوَاحِ الشُّهَدَاءِ  

Thahharallāhu qalbaka fī qulūbil abrār, wa zakkā ‘amalaka fī ‘amalil akhyār, wa shallā ‘alā rūhika fī arwāhis syuhadā’. 

Artinya: “Semoga Allah menyucikan hatimu pada hati para hamba-Nya yang abrar. Semoga Allah bersihkan amalmu pada amal para hamba-Nya yang akhyar. Semoga Allah bershalawat untuk rohmu pada roh para hamba-Nya yang syahid.”

Doa Menerima Zakat Versi Lain

Ilustrasi membaca doa. (dok.freepik.com)
Ilustrasi Membaca Doa @Freepik

Selain doa tersebut, ada juga doa menerima zakat lain yang populer. Berikut adalah lafal doanya.

ﺁﺟَﺮَﻙ ﺍﻟﻠﻪُ ﻓِﻴْﻤَﺎ ﺍَﻋْﻄَﻴْﺖَ، ﻭَﺑَﺎﺭَﻙَ ﻓِﻴْﻤَﺎ ﺍَﺑْﻘَﻴْﺖَ ﻭَﺟَﻌَﻠَﻪُ ﻟَﻚَ ﻃَﻬُﻮْﺭًﺍ     

Âjarakallâhu fî mâ a’thaita wa bâraka fî mâ abqaita wa ja’alahu laka thahûran   

Artinya: “Semoga Allah memberikan pahala atas apa yang engkau berikan, dan semoga Allah memberikan berkah atas harta yang kau simpan dan menjadikannya sebagai pembersih bagimu.” (Habib Hasan Ahmad Muhammad al-Kaf, Taqrîrâtus Sadîdah, 2003: 418-420)


Share:

Monday, April 17, 2023

Deretan Manfaat Aloe Vera untuk Menjaga Kesehatan Tubuh dan Merawat Kulit

Ilustrasi tanaman Aloe Vera @Unplash.com

Aloe vera atau kerap disebut lidah buaya oleh orang Indonesia, adalah tanaman yang memiliki tangkai pendek dan tebal yang menyimpan air di daunnya. Daun tanaman lidah buaya dikemas dengan gel bening lembut dengan ciri khasnya terdapat duri di sepanjang daunnya. Tak hanya tanamannya yang mudah untuk dipelihara, tetapi juga aloe vera telah lama menjadi pengobatan tradisional untuk banyak penyakit, termasuk masalah pencernaan dan gangguan kulit. 

Efek samping dari aloe vera bisa bervariasi, tergantung dari cara penggunaannya dan kondisi kesehatan seseorang. Beragam manfaat yang diberikan oleh lidah buaya, terkenal bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan kulit, seperti mengobati luka, menebalkan rambut, hingga mencegah keriput.

Cara penggunaan Aloe vera semakin bervariatif, bisa menggunakan produk kulit atau perawatan wajah yang terdapat aloe vera didalamnya atau juga bisa memproduksinya sendiri. Tetap perhatikan efek samping pada masing-masing kulit guna menghindar dari risiko alergi. Dikutip dari PharmEasy, dibawah ini lebih lengkap berbagai manfaat aloe vera untuk tubuh dan kulit.

Mengobati perut sembelit

Sembelit adalah ketika merasakan nyeri di bagian tubuh seperti melilit dan umumnya membuat perut terlihat membesar. Aloe vera disini berperan sebagai pencahar dengan membantu mendorong kotoran di dalam tubuh agar segera keluar. Boleh dicoba dengan meminum jus lidah buaya ketika merasa sistem pencernaannya kurang lancar, karena sudah terbukti bahwa aloe vera mampu untuk memperlancar pencernaan dan mengobati sembelit.

Mengobati luka 

Diketahui aloe vera sangat berguna untuk penyembuhan berbagai luka, khususnya luka bakar. Aloe vera memiliki sifat anti-inflamasi yang mampu mengurangi peradangan pada kulit dan mempercepat masa pemulihan luka. Selain itu, aloe vera juga bisa menembus epidermis, yaitu lapisan kulit yang paling luar. 

Menenangkan peradangan sengatan matahari

Manfaat aloe vera yang paling populer, yaitu menenangkan kulit dari peradangan setelah terkena panasnya matahari yang cukup parah. Aloe vera menjadi pilihan alami yang tepat untuk mengobati kondisi tersebut karena sifatnya yang mendinginkan dan anti-inflamasi, sehingga memberikan kenyamanan untuk kulit. Tak hanya itu, aloe vera juga mampu untuk melawan peradangan karena mengandung glukomanan, senyawa dengan sifat mengobati.

Mengurangi plak dan karies gigi

Penumpukan plak pada gigi bisa menyebabkan kerusakan gigi dan menimbulkan masalah gusi. Lidah buaya efektif membunuh bakteri Streptococcus Mutans penghasil plak di mulut, serta ragi Candida Albicans. Oleh karena itu, menggunakan lidah buaya menjadi salah satu cara yang tepat untuk mengurangi penumpukan plak tersebut. Caranya cukup  mudah, hanya menggosokkan gel aloe vera murni ke permukaan gigi lalu diamkan selama 5 menit, kemudian dibilas. 

Menurunkan kadar gula darah

Gula darah berkaitan dengan penyakit diabetes. Gula darah merujuk pada glukosa yang mengalir dalam darah. Kadar gula darah yang tinggi untuk orang dewasa biasanya sekitar 125 mg/dL sebelum makan dan lebih dari 180 mg/dL usai makan. Aloe vera berpengaruh pada pengobatan diabetes, dengan mengonsumsi dua sendok makan jus lidah buaya per harinya, aloe vera mampu menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes tipe 2. 

Menghidrasi kulit

Aloe vera bermanfaat untuk anti penuaan dan melembapkan
Ilustrasi Kulit Lembab Terhidrasi @Unplash.com

Kulit yang kering bisa disebabkan karena beberapa hal, seperti perubahan cuaca, kondisi alami kulit, iritasi kulit, dan sebagainya. Untuk mengatasi kulit dehidrasi, daun dari aloe vera menjadi pilihan yang tepat karena cenderung banyak mengandung air yang mampu untuk menghidrasi kulit dan menjaga kulit tetap bersih. Aloe vera juga dikombinasikan dengan senyawa tumbuhan khusus yang disebut karbohidrat kompleks, ini yang membuatnya cocok untuk menjadi pelembab wajah dan meredakan iritasi. Saat ini sudah banyak dijual produk perawatan wajah dan kulit yang mengandung aloe vera di dalamnya. 

Mengurangi penuaan

Selain mengandung banyak air, gel pada lidah buaya memiliki vitamin C dan E serta beta karoten yang melimpah. Nutrisi tersebut bekerja untuk mencegah munculnya tanda-tanda penuaan. Tak hanya itu, aloe vera juga mengandung antimikroba dan anti-inflamasi yang tidak hanya membantu mengurangi garis halus, tetapi juga membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh dan menjaga elastisitas kulit.

Share:

Doa Agar Suami Makin Sayang ke Istri

Ilustrasi Pasangan @Pexels.com

Kehidupan rumah tangga tidak selamanya mulus. Ada saja permasalahan yang bisa timbul dalam taraf yang berbeda-beda. Menghilangkan sifat egois sembari berdiskusi mencari solusi dapat mencari cara mengatasi konflik yang terjadi.

Dalam menjalani rumah tangga, seorang istri bisa memanjatkan doa agar suami sayang dan bisa menerima saran istri. Suami yang penyayang dan menghargai pasangan tidak mungkin akan menyakiti pasangannya. Beruntunglah istri yang memiliki suami yang mau mendengarkan ucapan pasangannya namun bukan berarti bisa bersikap semena-mena.

Berikut adalah bacaan doa agar suami sayang dan mau mendengarkan saran istri.

أللّهُمَّ اجْعَلْنِي مَحْبُوْباً عِنْدَ زَوْجِيْ بِرَحْمَتِكَ يَاأَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Allohummaj’alni mahbuuban ‘inda zaujii birohmatika yaa arhamar roohimiin.

Artinya: " Ya Allah, jadikanlah aku dicintai oleh suamiku, dengan rahmat-Mu wahai Dzat yang maha penyayang di antara semua penyayang.”

Amalan agar Istri Semakin Disayang Suami

Adanya Hasrat Membutuhkan Kasih Sayang dan Perhatian
Pasangan Kekasih @Pexels.com

Berikut adalah beberapa amalan agar istri semakin disayang suami:

1. Meluruskan Niat Pernikahan untuk Ibadah

Amalan yang pertama adalah dengan meluruskan niat pernikahan hanya untuk beribadah kepada Allah SWT. Pernikahan adalah ibadah yang sangat panjang. karena itu harus dijalani dengan ikhlas.

2. Taat kepada Suami

Suami adalah imam dalam sebuah rumah tangga. Oleh karena itu, setiap anggota keluarga, tak terkecuali istri haruslah taat kepada imam. Bahkan dengan taat itulah, ada pahala yang bisa didapatkan.

3. Menjaga Kesetiaan

Dalam sebuah hubungan rumah tangga, kesetiaan sangatlah penting. Kesetiaan akan membuat keduanya sama-sama percaya dan bisa menjalani kehidupan rumah tangga dengan penuh ketenangan tanpa adanya rasa curiga.

 

Share:

Bolehkah Memberikan Zakat untuk Nonmuslim, Apa Hukumnya?

Ilustrasi Zakat Fitrah @Freepik

Zakat merupakan bagian dari kesalehan sosial yang diajarkan dalam Islam. Saking pentingnya, zakat menjadi rukun Islam. Secara garis besar, zakat ada dua. Yakni zakat mal dan zakat fitrah atau bisa juga disebut zakat badan. 

Tinggal di Indonesia dengan masyarakat yang berbeda latar belakang suku, agama, ras dan lain sebagainya, tentu saja.

Di Indonesia, toleransi dan kerukunan antarumat beragama sudah terjalin sejak ratusan tahun silam. Tentu kadang ada pertanyaan, bagaimana hukumnya memberikan zakat fitrah untuk nonmuslim?

Sebab, tidak semua nonmuslim kaya. Di antara mereka ada yang fakir dan miskin. Ada pandangan berbeda dari tiga mazhab, yakni Mazhab Syafi'i, Mazhab Hanafi dan Mazhab Hanbali. Imam Syafi'i tidak membolehkan, sementara Imam Abu Hanifah dan Imam Hanbali membolehkan.

Berikut penjelasannya.

Pandangan Mazhab Syafi'i

Mengutip laman nu.or.id, dalam mazhab Syafi’i, zakat fitrah tidak diperbolehkan diberikan kepada non-Muslim, baik kaya atau miskin, dzimmi (yang berdamai) atau harbi (yang memerangi). Larangan tersebut juga berlaku untuk zakat mal.

Larangan tersebut berlandaskan dalil hadits Nabi saat mengutus sahabat Mu’adz bin Jabal:

صدقة تؤخذ من أغنيائهم فترد على فقرائهم

“Sedekah yang diambil dari orang kaya mereka (Muslimin), kemudian diberikan kepada orang faqir mereka (Muslimin). (HR al-Bukhari dan Muslim).

Namun, boleh memberikan bagian dari harta zakat kepada non-Muslim yang menjabat sebagai petugas penimbang, humasi atau penjaga harta zakat. Kebolehan tersebut bukan pemberian atas nama zakat, namun atas nama upah dari pekerjaan mereka (dari bagian amil zakat). Dalam kitab al-iqna’ dijelaskan:

و ) الخامس (لا تصح للكافر) لخبر الصحيحين صدقة تؤخذ من أغنيائهم فترد على فقرائهم ، نعم الكيال والحمال والحافظ ونحوهم يجوز كونهم كفارا مستأجرين من سهم العامل لأن ذلك أجرة لا زكاة . وإنما جاز في الحمال والكيال ومن ذكر معهما أن يكون كافرا أو هاشميا أو مطلبيا لأن ما يأخذه العامل أجرة لا زكاة ؛ لأن الاستئجار أخرجه عن كونه زكاة حقيقة كما ذكره الشارح

“Yang kelima, tidak sah zakat kepada non-Muslim karena hadits al-Bukhari dan Muslim ‘Sedekah yang diambil dari orang kaya mereka (Muslimin)’, kemudian diberikan kepada orang faqir mereka (Muslimin). Namun, penakar, pembawa, penjaga dan sesamanya boleh dari seorang non-Muslim yang disewa dari bagian amil, sebab hal tersebut adalah upah, bukan zakat.” (Syekh al-Khathib al-Syarbini, al-Iqna’ Hamisy Hasyiyah al-Bujairami, juz 6, halaman 394).

Dalam komentarnya atas keterangan di atas, Syekh Sulaiman al-Bujairimi menegaskan:

وإنما جاز في الحمال والكيال ومن ذكر معهما أن يكون كافرا أو هاشميا أو مطلبيا لأن ما يأخذه العامل أجرة لا زكاة ؛ لأن الاستئجار أخرجه عن كونه زكاة حقيقة كما ذكره الشارح

“Dibolehkannya petugas distribusi dan penakar serta yang disebutkan bersama keduanya dari non-Muslim, Bani Hasyim dan Bani Muthallib, sebab harta yang diambil oleh amil adalah upah, bukan zakat, sebab penyewaan jasa mengeluarkan harta tersebut dari zakat secara hakikat, sebagaimana yang disebutkan pensyarah.” (Sulaiman al-Bujairimi, Hasyiyah al-Bujairimi ‘ala al-Iqna’, juz.6, hal.394).

Pandangan Mazhab Hanafi

Menurut pandangan Imam Abu Hanifah dan muridnya Muhammad, dibolehkan memberikan zakat fitrah kepada non-Muslim dzimmi yang fakir. Landasan mereka adalah ayat:

إِن تُبْدُواْ الصَّدَقَاتِ فَنِعِمَّا هِيَ وَإِن تُخْفُوهَا وَتُؤْتُوهَا الْفُقَرَاءَ فَهُوَ خَيْرٌ لُّكُمْ وَيُكَفِّرُ عَنكُم مِّن سَيِّئَاتِكُمْ

“Jika kamu menampakkan sedekah(mu), maka itu adalah baik sekali. Dan jika kamu menyembunyikannya dan kamu berikan kepada orang-orang fakir, maka menyembunyikan itu lebih baik bagimu. Dan Allah akan menghapuskan dari kamu sebagian kesalahan-kesalahanmu.” (QS al-Baqarah: 271).

Ayat tersebut tidak membedakan fakir yang Muslim dan non-Muslim, kecuali dalam masalah zakat mal, karena ada larangan khusus dalam haditsnya sahabat Mu’adz, yang kedudukannya men-takhsish ayat ini. Alasan lainnya, memberikan zakat kepada kafir dzimmi yang fakir adalah termasuk mendatangkan kebaikan kepada mereka, dan hal tersebut bukan merupakan larangan dalam syari’at. Syekh Wahbah al-Zuhaili mengatakan:

وهل يجوز صرفها إلى أهل الذمة؟ قال أبو حنيفة ومحمد يجوز، لقوله تعالى: (إن تبدوا الصدقات فنعما هي، وإن تخفوها وتؤتوها الفقراء، فهو خير لكم، ويكفر عنكم من سيئاتكم) من غير تفرقة بين فقير وفقير، وعموم هذا النص يقتضي جواز صرف الزكاة إليهم، إلا أنه خص منه الزكاة لحديث معاذ، وقوله تعالى في الكفارات (فكفارته إطعام عشرة مساكين) من غير تفرقة بين مسكين ومسكين، إلا أنه خص منه الحربي بدليل حتى لا يكون ذلك إعانة لهم على قتالنا، ولأن صرف الصدقة إلى أهل الذمة من باب إيصال البر إليهم، وما نهينا عن ذلك

“Apakah boleh memberikan zakat fitrah, kafarat dan nadzar kepada ahli dzimmah? Abu Hanifah dan Muhammad menyatakan boleh, karena firman Allah, ‘Jika kamu menampakkan sedekah(mu), Maka itu adalah baik sekali. Dan jika kamu menyembunyikannya dan kamu berikan kepada orang-orang fakir, maka menyembunyikan itu lebih baik bagimu. Dan Allah akan menghapuskan dari kamu sebagian kesalahan-kesalahanmu’ (QS. Al-Baqarah: 271).

Ayat ini tidak membedakan status agama fakir yang menerima zakat, keumuman nash ini menuntut dibolehkannya berzakat kepada non-Muslim, hanya dari dalil tersebut dikecualikan zakat mal karena haditsnya sahabat Mu’adz, dan berdasarkan ayat tentang kafarah, maka kaffarat (melanggar) sumpah itu, ialah memberi makan sepuluh orang miskin, yaitu dari makanan yang biasa kamu berikan kepada keluargamu, atau memberi pakaian kepada mereka atau memerdekakan seorang budak. Barangsiapa tidak sanggup melakukan yang demikian, maka kaffaratnya puasa selama tiga hari (QS al-Maidah: 89).

Ayat ini tidak membedakan status agama miskin, kecuali kafir harbi yang ada larangan khusus sehingga pemberian zakat tidak menolong mereka untuk memerangi kita. Argumen lain, pemberian zakat fitrah kepada ahli dzimmah tergolong memberikan kebaikan kepada mereka dan kita tidak dicegah untuk hal tersebut.” (Wahbah al-Zuhaili, al-Fiqh al-Islami wa Adillatuhu, juz 3, halaman 310).

Pandangan Mazhab Hanbali

Dalam pandangan mazhab Hanbali ditegaskan, boleh memberi zakat (termasuk zakat fitrah) kepada non-Muslim yang menjadi panutan di kelompoknya ketika terdapat salah satu dari dua alasan.

Pertama, diharapkan keislamannya. Kedua, ketika dikhawatirkan aksinya dapat menyerang orang Islam. Pemberian zakat kepada non-Muslim dengan ketentuan di atas diambilkan dari bagian muallaf qulubuhum. Syekh Ibnu Quddamah mengatakan:

المؤلفة قلوبهم قسمان: كفار ومسلمون، وهم جميعا السادة المطاعون في عشائرهم كما ذكرنا فالكفار ضربان (أحدهما) من يرجى إسلامه فيعطى لتقوى نيته في الاسلام وتميل نفسه إليه فيسلم فان النبي صلى الله عليه وسلم يوم فتح مكة أعطى صفوان بن أمية الامان واستصبره صفوان أربعة أشهر لينظر في أمره وخرج معه إلى حنين، فلما أعطي النبي صلى الله عليه وسلم العطايا قال صفوان: مالي؟ فأومأ النبي صلى الله عليه وسلم إلى واد فيه إبل محملة فقال " هذا لك " فقال صفوان هذا عطاء من لا يخشى الفقر (والضرب الثاني) من يخشى شره فيرجى بعطيته كف شره وكف شر غيره معه. فروى ابن عباس أن قوما كانوا يأتون النبي صلى الله عليه وسلم فان أعطاهم مدحوا الاسلام وقالوا هذا دين حسن، وإن منعهم ذموا وعابوا

“Muallaf qulubuhum ada dua, Muslim dan non-Muslim, mereka semua adalah tuan yang menjadi panutan di kelompoknya seperti yang telah kami sampaikan. Non-Muslim ada dua. Pertama, orang yang diharapkan keislamannya, maka diberikan zakat agar niatnya memeluk islam kuat dan dapat mencondongkan hatinya untuk memeluk islam, sesungguhnya Nabi saat pembebasan kota Mekah memberikan jaminan keamanan kepada Shofwan bin Umayyah, dan Shofwan menguji Nabi selama empat bulan untuk melihat sikap beliau dan keluar bersama Nabi di perang Hunain. Saat Nabi memberinya beberapa pemberian, Shofwan mengatakan, apa ini?. Lalu Nabi berisyarah menuju bukit yang terdapat unta di dalamnya, Nabi mengatakan, ini untukmu. Shofwan menjawab, ini adalah pemberian orang yang tidak takut faqir. Kedua, non-Muslim yang dikhawatirkan keburukannya, maka diharapkan pemberian zakat kepadanya dapat mencegah keburukannya dan para pengikutnya. Ibnu Abbas meriwayatkan bahwa suatu kelompok datang kepada Nabi, bila Nabi memberi mereka, maka mereka memuji islam dan berkata, ini adalah agama yang baik. Bila Nabi tidak memberi, mereka mencela.” (Ibnu Quddamah al-Maqdisi, al-Syarh al-Kabir, juz 2, hal 697).

Catatan

Meski ada celah pembenaran memberikan zakat fitrah kepada non-Muslim, dalam kondisi normal dan masih banyaknya umat Islam yang miskin, sebaiknya hal tersebut tidak dilakukan. Dalam konteks ini lebih utama memberikan zakat fitrah kepada seorang Muslim, sebab zakat dapat membantu mereka untuk melakukan ketaatan. Syekh Wahbah al-Zuhaili mengatakan:

وأما ما سوى الزكاة من صدقة الفطر والكفارات والنذور، فلا شك في أن صرفها إلى فقراء المسلمين أفضل؛ لأن الصرف إليهم يقع إعانة لهم على الطاعة

“Adapun selain zakat dari sedekah fitri, kafarat dan nadzar, tidak diragukan lagi mengalokasikannya kepada orang Islam yang fakir lebih utama, sebab memberikan kepada mereka dapat membantu mereka melakukan ketaatan.” (Wahbah al-Zuhaili, al-Fiqh al-Islami wa Adillatuhu, juz 3, halaman 310). (Sumber: NU Online)

 

 

 

 

Share:

Wednesday, April 12, 2023

5 Resep Masakan Sehat untuk Turunkan Asam Urat

Ilustrasi Sayur Oyong Soun @Shutterstock

Masalah kesehatan tingginya asam urat tidak boleh diabaikan. Ada banyak makanan penyebab tingginya kadar asam urat di dalam tubuh. Bukan hanya 'bakat alami' genetik dari dalam tubuh yang mampu menyebabkan tingginya asam urat, tapi juga berasal dari makanan. Untuk menurunkan kadar asam urat, tentu kita butuh makanan yang baik untuk dikonsumsi para penderita asam urat. Seperti beberapa resep makanan berikut ini.

1. Resep Sayur Oyong Soun

Bahan

  • 2 buah sayur oyong, kupas dan iris bulat
  • 1 buah wortel
  • 1 papan mie soun
  • 1 batang daun bawang, iris kasar
  • 3 batang daun seledri
  • air secukupnya

Bumbu

  • 3 siung bawang putih, geprek
  • 2 siung bawang merah
  • Garam, lada bubuk dan kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan dan cuci sayuran. Rendam bihun dengan air panas hingga lembut.
  2. Panaskan air hingga mendidih, tumis bawang putih dan bawang merah yang telah dicincang hingga wangi, angkat.
  3. Masukkan irisan wortel. Masak hingga setengah matang. Masukkan sayur oyong, bihun, daun bawang dan seledri.
  4. Masukkan bumbu bawang, aduk. Masak semua bahan hingga matang.
  5. Tambahkan garam, lada bubuk dan penyedap masakan sesuai selera.
  6. Tambahkan bawang merah goreng, koreksi rasa. Sajikan.

2. Resep Sayur Bening Kelor Jagung

bening kelor
Ilustrasi sayur bening kelor jagung @Shutterstock

Bahan:

  • 1 ikat daun kelor, siangi
  • 1 buah jagung manis, sisir
  • 3 siung bawang putih, memarkan
  • 1 ruas jari rempah kunci, memarkan
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt kaldu ayam bubuk
  • ¼ sdt gula
  • 1 liter air

Cara membuat:

  1. Masak air hingga mendidih. Masukkan bawang putih dan rempah kunci ke dalam rebusan air, tunggu hingga aroma air harum.
  2. Masukkan jagung dan daun kelor ke dalam rebusan air. Tambahkan garam, kaldu ayam dan gula. Aduk rata.
  3. Masak hingga jagung dan daun kelor matang, koreksi rasa.
  4. Matikan kompor dan sajikan sayur bening kelor dengan jagung muda bersama nasi, sambal dan lauk.

3. Resep Sup Ayam Labu Siam

sup ayam labu siam
Ilustrasi sup ayam labu siam @Shutterstock

Bahan-Bahan

  • 250 gram daging ayam
  • 2 buah labu siam, dikupas lalu dicuci bersih
  • 1 batang seledri
  • 1 batang bawang daun
  • 1/4 sdt merica
  • 1 siung bawang putih
  • garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
  • air secukupnya

Cara membuat

  1. Buang kulit dan lemak ayam, rebus sampai empuk dan keluar minyaknya. Buang busa yang muncul ke permukaan.
  2. Saring air kaldunya ke panci lain. Rebus lagi dan tambahkan air.
  3. Masukkan potongan labu siam, masak hingga empuk.
  4. Haluskan merica dan bawang putih. Tumis dengan sedikit minyak sampai harum. Angkat. Masukkan bumbu tumis ke dalam kaldu ayam.
  5. Tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya.
  6. Tambahkan irisan bawang daun dan seledri. Aduk rata, tes rasa, jika sudah enak, angkat.

4. Resep Tumis Sawi Bumbu Terasi

tumis sawi
Ilustrasi Tumis Sawi @Shutterstock

Bahan:

  • 1 ikat sawi hijau
  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 4 buah cabai rawit
  • 1/2 sdt terasi
  • gula, garam dan lada bubuk secukupnya
  • air dan minyak secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong-potong sawi hijau dan cuci bersih.Iris tipis bawang putih dan bawang merah.
  2. Panaskan minyak secukupnya, tumis dua bawang hingga harum.
  3. Masukkan cabai rawit yang sudah dipotong-potong serong dan terasi, tumis sebentar.
  4. Jika sudah mulai kecokelatan, masukkan sawi hijau, tumis hingga agak layu.
  5. Masukkan garam, gula dan lada bubuk secukupnya. Aduk rata. Tuang sedikit air jika terlalu kering.
  6. Tes rasa, jika sudah pas dan sawi empuk, angkat.
  7. Sajikan tumis sawi hijau sederhana bumbu bawang terasi dengan nasi hangat dan lauk favorit.

5. Resep Tumis Pakcoy Bawang Putih

resep
Ilustrasi resep pakcoy @Shutterstock

Bahan:

  • 2 bonggol pokchoy
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 siung bawang merah, cincang
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm minyak atau secukupnya
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih dan potong-potong pakcoy.
  2. Lelehkan margarin, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  3. Masukkan pokchoy dan sedikit air, masak hingga bok choy agak layu, masukkan garam, gula dan merica secukupnya.
  4. Masak lagi hingga pakcoy empuk dan rasanya pas. Matikan api. Sajikan

Yuk coba semua resep makanan di atas untuk turunkan asam urat di tubuh!


Share:

Search Bar

Search This Blog

Featured Post

  Ilustrasi maskeran wajah @Shutterstock Daun kelor merupakan salah satu bahan alami yang sering digunakan dalam produk kecantikan dan pe...

Continue reading

Translate